PSM Makassar vs Madura United Skor 0-2, Bali United Kalahkan Bhayangkara FC

PSM Makassar vs Madura United liga 1 hari ini
PSM Makassar vs Madura United bertanding dalam lanjutan pekan ke-15 BRI Liga 1 2023/2024 Minggu, 8 Oktober 2023. (Foto: Instagram @liga1match)

Cekisu.comPSM Makassar vs Madura United dalam lanjutan pekan ke-15 BRI Liga 1 2023/2024 tersaji di Stadion Gelora B.J Habibie (GBH), Parepare, Sulawesi Selatan. Duel yang berlangsung Minggu, 8 Oktober 2023 itu berakhir dengan skor 0-2.

Dua gol Laskar Sapeh Kerrab, julukan Madura United dicetak oleh Malik Risaldi di menit ke-6 atau babak pertama. Kemudian gol berikutnya di babak kedua berhasil diciptakan Luiz Marcelo Morais pada menit ke-52.

Bacaan Lainnya

Hasil pertandingan ini membuat posisi PSM Makassar berada di posisi 14 klasemen sementara BRI Liga 1 dengan total 18 poin, Di sisi lain, Madura United kini berada di peringkat kedua klasemen sementara dengan jumlah 30 poin. Di posisi puncak saat ini ditempati Borneo FC dengan total 31 poin.

Selain PSM Makassar vs Madura United, hari ini juga ada laga antara Bhayangkara FC vs Bali United. Dalam laga yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi berakhir dengan skor 1-2. Tuan rumah kembali menelan kekalahan.

Pada pertandingan tersebut, satu-satunya gol Bhayangkara FC dicetak oleh Sani Rizki di menit ke-67 atau babak kedua.

Sedangkan dua gol Bali United berhasil tercipta pada babak pertama. Masing-masing diciptakan oleh Eber Bessa pada menit ke-34 dan Elias Dolah di menit ke-44.

Bhayangkara FC masih bertengger di dasar klasemen sementara BRI Liga 1 atau posisi terbawah yakni 18.  The Guardian julukan Bhayangkara FC baru mengumpulkan 6 poin dari 15 pertandingan.

Sementara itu Bhayangkara FC selama ini baru 1 kali menang, 3 seri, dan 11 kali kalah. Sedangkan Bali United kini berada di posisi 6 dengan total 24 poin.***

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

2 Komentar

  1. Wow, marvelous weblog layout! How long have you
    ever been running a blog for? you made running a blog
    look easy. The entire glance of your web site is magnificent, let alone the content material!
    You can see similar here ecommerce

  2. Hi there! Do you know if they make any plugins to assist
    with SEO? I’m trying to get my site to rank for some targeted keywords but I’m not seeing
    very good results. If you know of any please share.
    Appreciate it! You can read similar text here: Scrapebox AA List