Cekisu.com– Daftar top 10 universitas swasta terbaik di Jawa Barat apa saja? Humas Jabar merilis daftar Top 10 universitas swasta terbaik di Jawa Barat versi UniRank. Berikut daftar top 10 kampus terbaik di Jawa Barat.
Akun resmi Instagram @humas_jabar merilis top 10 perguruan tinggi swasta terbaik di Jawa Barat, Senin, 26 Juni 2023. Deretan 10 kampus swasta terbaik yang dirilis oleh Humas Jawa Barat (Jabar) tersebut merupakan pemeringkatan yang dilakukan oleh UniRank tahun 2023.
Pada pemeringkatan tersebut, salah satu kampus swasta di Bogor yakni Universitas Pakuan (Unpak) berada di posisi ke-10 bersama sejumlah universitas swasta terbaik lainnya yang berada di wilayah Jabar.
Dalam siaran pers Unpak, daftar 10 universitas swasta terbaik di Jabar telah memenuhi kriteria pemilihan UniRank. Kriterianya yakni disewa, dilisensikan atau diakreditasi oleh organisasi terkait pendidikan tinggi Indonesia yang sesuai menawarkan setidaknya gelar sarjana tiga tahun. Atau gelar master atau doktoral pasca sarjana, memberikan kursus terutama dalam format pendidikan non-jarak tradisional.
Pemeringkatan universitas swasta terbaik di Jabar versi UniRank ini tujuannya untuk menyediakan Tabel Liga non-akademik dari universitas swasta top Jabar berdasarkan metrik web yang valid. Kemudian tidak memihak, dan tidak terpengaruh yang disediakan oleh sumber kecerdasan web independen daripada data yang dikirimkan oleh universitas itu sendiri.
Daftar 10 Universitas Swasta Terbaik
Berikut deretan 10 universitas swasta terbaik di Jabar versi UniRank tahun 2023:
- Telkom University, ranking 7 nasional
- Universitas Gunadarma, peringkat 18 nasional
- Universitas Islam Bandung, ranking 47 nasional
- Universitas Katolik Parahyangan, peringkat 58 nasional
- Universitas Komputer Indonesia, peringkat 69
- Universitas Sangga Buana, peringkat 81 nasional
- Universitas Pasundan, peringkat 84 nasional
- Universitas Jenderal Achmad Yani, ranking 89 se-Indonesia
- Universitas Kristen Maranatha, peringkat 116 nasional
- Universitas Pakuan, ranking 142 nasional
Demikian daftar top 10 universitas swasta terbaik di Jawa Barat.***