Angkut Pertalite, Truk Tangki BBM Terbakar di SPBU Cileungsi Bogor

truk tangki SPBU Cileungsi terbakar
Petugas Damkar saat memadamkan truk tangki BBM Pertamina yang terbakar di SPBU Gandoang, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor, pada Senin 11 Maret 2024. (Istimewa/Bogordaily.net).

Cekisu Satu unit truk tangki BBM Pertamina terbakar di SPBU Gandoang, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor Senin, 11 Maret 2024. Truk tangki tersebut membawa BBM jenis Pertalite.

Dalam persitiwa kebakaran truk tangki di SPBU Cileungsi Bogor ini tidak ada korban jiwa. Api telah berhasil dipadamkan dua jam kemudian oleh petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bogor.

Bacaan Lainnya

Komandan Regu Damkar Sektor Cileungsi Kahfi mengatakan peristiwa tersebut terjadi sekira pukul 03.56 WIB pagi. Dalam laporan yang diterima petugas Damkar terdapat truk pengangkut BBM terbakar di SPBU Gandoang.

“Tidak ada korban jiwa dan objek terbakar truk pengisian BBM Pertamina,” kata Khafi saat dikonfirmasi Bogordaily.net (Jaringan Cekisu.com), Senin 11 Maret 2024.

Baca Juga: Satu Orang Tertimbun Longsor di Cisarua Bogor, Begini Kondisinya

Baca Juga: Kronologi Tebing di Katulampa Bogor Longsor
Khafi menjelaskan, saat mendapat laporan tersebut, timnya bergegas menuju lokasi kebakaran. Dua truk pemadam kebakaran dari Damkar Sektor Cileungsi dan satu unit dari Damkar Sektor Cariu diterjunkan untuk menjinakan api.

“Untuk pemadaman menggunakan cooling system pendinginan menggunakan air untuk menurunkan radiasi,” jelasnya.

Menurutnya, tim Damkar telah berhasil memadamkan api sekitar 2 jam penanganan, kobaran api yang juga merembet ke dispenser BBM berhasil dipadamkan petugas.

Adapun tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut dan belum diketahui pasti penyebab dari kebakaran.

“Situasi akhir sudah kondusif,” tambahnya. (Albin Pandita)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *