Bogor Porak Poranda Diterjang Angin Kencang, Ini Titik Lokasinya

angin kencang bogor
Hujan deras disertai angin kencang kerusakan di berbagai titik lokasi wilayah Kabupaten Bogor. (Istimewa/Bogordaily.net).

Cekisu.com –    Hujan deras disertai angin kencang yang terjadi pada Selasa 31 Oktober 2023 sore menyebabkan kerusakan di berbagai titik lokasi wilayah Kabupaten Bogor.

Kepala Bidang Logitsik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor M Adam Hamdani mengatakan, pihaknya mencatat sebanyak 17 desa pada 4 kecamatan terdampak angin kencang dan tanah longsor tersebut.

Bacaan Lainnya

“Wilayah yang terdampak angin kencang yaitu ada di Kecamatan Ciomas, Dramaga, Sukaraja, dan Leuwisadeng,” kata M Adam Hamdani, Rabu 1 November 2023.

Adapun di Kecamatan Ciomas meliputi Desa Ciomas, Ciomas Rahayu, Ciapus, Sukamakmur, Laladon, Padasuka, Mekarjaya, Pagelaran dan Sukaharja.

Kemudian di Kecamatan Dramaga meliputi, Desa Sirnasari, Sukawening, Sukadamai, Neglasari, dan Ciherang Pondok.

Selanjutnya di Kecamatan Sukaraja yaitu, Desa Pasir Jambu dan Cilebut Timur, terakhir di Kecamatan Leuwisadeng yakni Desa Sadeng.

Adam mengatakan, akibat peristiwa angin kencang tersebut sejumlah rumah rusak pada bagian atap dan dinding.

“Kebanyakan rusak pada bagian atap rumah dan juga dinding,” jelasnya.

Ia menambahkan, saat ini Tim Reaksi Cepat masih melakukan asesmen lanjutan untuk melengkapi data dampak bencana angin kencang secara menyeluruh di wilayah Kabupaten Bogor.

“Bagi Wargi Bogor yang masih dalam keadaan darurat dan membutuhkan bantuan, segera hubungi call center BPBD 0812 1010 9002 untuk penanganan lebih cepat,” ujarnya.

Sementara itu   menghimbau masyarakat waspadai  yang mulai melanda wilayah Kabupaten Bogor.

Iwan juga meminta agar Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan berbagai unsur terkait untuk segera merespons dengan tindakan yang cepat dan efektif. (Albin Pandita)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

5 Komentar

  1. Hi! Do you know if they make any plugins to help with SEO?
    I’m trying to get my blog to rank for some targeted keywords but I’m not seeing very good results.
    If you know of any please share. Kudos! You can read similar art here:
    Sklep internetowy

  2. Hey there! Do you know if they make any plugins to help with Search
    Engine Optimization? I’m trying to get my website to rank for some targeted keywords but I’m
    not seeing very good results. If you know of any please share.
    Cheers! I saw similar art here: Auto Approve List