Cekisu.com – Leipzig vs Man City tersaji dalam Grup G Liga Champions di Red Bull Arena, Kamis, 5 Oktober 2023. Pertandingan pun berakhir dengan kemenangan The Citizens, julukan Manchester City.
Bermain di kandang Leipzig, pertandingan selesai dengan skor 1-3. Hasil ini membuat Manchester City meraih tiga poin. Kini raihan poin The Citizen mencapai 6 poin dan berada di puncak klasemen Grup G. Di sisi lain, Leipzig di peringkat dua dengan jumlah 3 poin.
Baca Juga: Duel Lens vs Arsenal di Liga Champions, Skor 2-1
Gol-gol Manchester City tercipta di babak pertama tepatnya di menit ke-25 berkat Phil Foden. Gol berikutnya, di menit ke-84.
Kali ini Julian Alvarez mencatatkan namanya di papan skor. Selanjutnya pada menit akhir pertandingan giliran Jeremy Doku menjebol gawang Leipzig.
Baca Juga: Manchester United vs Galatasaray di Liga Champions, Setan Merah Kalah 2-3
Susunan Pemain Leipzig vs Man City
Leipzig: Janis Blaswich; Lukas Klostermann, Mohamed Simakan, Castello Lukeba, David Raum; Xavi Simons, Xaver Schlager, Nicolas Seiwald, Emil Forsberg; Lois Openda, Yussuf Poulsen.
Manchester City: Ederson; Kyle Walker, Manuel Akanji, Ruben Dias, Josko Gvardiol; Rico Lewis, Rodri; Bernardo Silva, Phil Foden, Jack Grealish; Erling Haaland.